Thursday, May 31, 2007

Ribuan Umat Budha Menggelar Ritual Air Suci

Air dalam ritual ini diambil dari Umbul Jumprit, Temanggung yang disakralkan oleh Dewan Sangha, LKBI dan majelis Budha. Waisak adalah peringatan tiga peristiwa agung salah satunya adalah maha parinirvana Sang Budha Gautama.
Ribuan umat Budha menggelar ritual air berkah di Candi Mendut, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (31/5). Ritual ini sebagai rangkaian awal perayaan Waisak pada Jumat nanti. Waisak adalah peringatan tiga peristiwa agung yaitu kelahiran, pencapaian penerangan sempurna, dan maha parinirvana Sang Budha Gautama.
Air dalam ritual ini diambil dari Umbul Jumprit, Temanggung. Air sudah disakralkan oleh Dewan Sangha, Lembaga Keagamaan Budha Indonesia dan majelis-majelis Budha. Bagi umat Budha, air berkah bermakna kerendahan hati dan kesejukan, dua sifat yang mestinya dimiliki setiap umat manusia agar dapat hidup tentram di dunia.
Tradisi air berkah ini meneladani Siddharta Budha Gautama yang menganjurkan pengikutnya di Vesali untuk memercikkan air berkah sebagai cara menanggulangi wabah penyakit yang melanda kota tersebut. Setelah disucikan, air berkah akan dibawa ke Candi Borobudur sebagai salah satu elemen dalam puncak perayaan Waisak.

No comments: